Menanti Totalitas SMP Telkom Makassar di Pertamina KFL 2023

Menanti Totalitas SMP Telkom Makassar di Pertamina KFL 2023

BONEPOS.COM, MAKASSAR — SMP Telkom Makassar, seru. Begitulah ungkapan yang tepat untuk menggambarkan suasana Agya Goes To School Road to Pertamina KFL 2023, Rabu (25/10/2023).

Bukan tanpa alasan, siswa dan guru, larut dalam semangat kebersamaan mengikuti gelaran ini.

Gelaran yang dipusatkan di lapangan SMP Telkom Makassar, mendapatkan sambutan hangat dari warga SMP Telkom Makassar.

Suasana makin heboh saat perkenalan tim futsal SMP Telkom Makassar. Lalu, aksi menghibur dari tim dance SMP Telkom Makassar tak kalah serunya.

Event yang berlangsung ini merupakan rangkaian penyelenggaraan kompetisi futsal terakbar antar pelajar di Sulawesi Selatan, bertajuk Pertamina KFL 2023.

Sekadar diketahui, Pertamina KFL 2023 mempertandingkan futsal putra dan putri tingkat SMA sederajat dan putra untuk SMP sederajat yang akan dipusatkan di GOR Sudiang, Makassar. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published.