Perayaan HUT Kota Makassar ke-416 di SMP Telkom Makassar

Perayaan HUT Kota Makassar ke-416 di SMP Telkom Makassar

9 November merupakan hari yang bersejarah bagi seluruh warga masyarakat Kota Makassar. Setiap tahunnya Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makassar, Sulawesi Selatan selalu dirayakan dengan penuh suka cita oleh seluruh warga masyarakat.

Pada perayaan HUT Kota Makassar ke-416 2023 pemerintah Kota Makassar mengusung tema “The Next Gen For All”. Tema ini dipilih untuk menyasar generasi Z dan milenial dalam konteks mempersiapkan pemimpin di masa mendatang.

Generasi Z dan milenial diharapkan dapat berkontribusi dalam memberikan pelayanan kepada seluruh pihak. Peran generasi muda dibutuhkan untuk turut mendorong pembangunan Kota Makassar kedepannya.

Perayaan HUT Kota Makassar ke-416 juga dirayakan oleh selurah warga sekolah SMP Telkom Makassar. Berbagai kegiatan dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Kota Makassar. kegiatan diawali dengan pelaksanaan upacara.

Pada kesempatan ini Kepala Sekolah SMP Telkom Makassar Bapak Muhamad Irjan Marsaoly, S.E. bertindak sebagai pembina upacara. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa “Sebagai bagian dari warga kota makassar tentunya kita senantiasa bersyukur atas pencapaian kota makassar selama ini, berbagai prestasi yang telah diraih oleh kota makassar merupakan suatu wujud dari cita-cita Kota Makassar yang dicetuskan oleh pemerintah untuk menjadikan Kota Makassar sebagai kota dunia”.

Upacara HUT Kota Makassar ditutup dengan persembahan lagu daerah yang dibawahkan oleh Kirana Athalia Zahra Kelas 7A dan Lativa Dee Kelas 7E. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan parade budaya dan fashion show baju adat yang diikuti oleh perwakilan setiap kelas. Kegiatan perayaan HUT Kota Makassar ke-416 ditutup dengan parade jajanan kue tradisional.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.